Penulis: Imron Rosyadi
Halaman: x+142 hlm
Ukuran: 15.5 x 23 cm
Tahun/penerbit: 2018/EmpatDua
ISBN: 978-602-51927-2-2
Buku ini menghadirkan analisis teoritis atas pengalaman berbisnis pada kegiatan promosi, yang terdiri atas semua kegiatan pemasaran yang mencoba terjadinya aksi pembelian suatu produk yang cepat atau terjadinya pembelian dalam waktu singkat. Skala bisnis yang diulas dalam buku ini berskala mikro. Pemilihan bisnis mikro bermaksud agar bisnis ini bisa diikuti oleh orang lain. Bisnis skala mikro tidak membutuhkan modal besar, prosedurnya pun tidak terlalu rumit. Hanya saja, tingkat kompetisinya sangat tinggi. Buku ini layak dibaca oleh masyarakat Indonesia yang ingin merintis atau mengembangkan bisnisnya.